Diberdayakan oleh Blogger.

blogger

RSS


Menghilangkan Kebiasaan Ngiler

Ngiler, mengiler atau disebut dengan sialorrhea, yaitu suatu kondisi yang sudah dan sedang dialami oleh jutaan orang entah anak-anak atau dewasa setiap malamnya yang terjadi saat sedang istirahat ataupun bermimpi. Salah satu penyebab seseorang ngiler saat tidur adalah akibat mulut yang kering sehingga memicu produksi air liur berlebih.


Penyebab Ngiler Saat Tidur

1. Tidur dengan mulut terbuka. Tidur dengan kondisi seperti ini menyebabkan mulut kering lebih cepat karena kelembaban dari mulut hilang. Hal ini memicu air liur yang ada di dalam mulut untuk keluar, sehingga membuat orang mengiler.
2. Efek samping dari obat yang dikonsumsi. Beberapa obat terkadang memiliki efek samping seperti mulut kering atau menyebabkan adanya gangguan pada kelenjar yang bertugas memproduksi air liur.
3. Adanya masalah pada gigi, seperti infeksi pada gigi atau gusi orang tersebut yang mempengaruhi air liur.4. Memiliki anatomi mulut yang tidak normal, seperti lidah yang terlalu besar, gigi yang terlalu rapat atau pembesaran kelenjar limpa.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Bahaya Tidur Berlebihan


Bahaya tidur berlebihan – setiap orang itu membutuhkan tidur,tidur itu adalah proses istirahat dengan memejamkan mata untuk mengembalikan stamina Anda dan proses metabolisme. Setiap manusia itu memerlukan tidur untuk  memulihkan tubuh yang sakit dan meningkatkan kekebalan tubuh. Tidak hanya manusia saja, hewan pun memerlukan tidur.

Tidur yang baikan adalah waktu malam hari, tetapi untuk siang hari juga dissarankan untuk tidur jika ada waktu yang luang untuk melakukan tidur. Tidur itu setiap umur berbeda kadar waktunya. Untuk bayi sekitar 18 jam, anak-anak sekitar 11 jam, remaja 9-10 jam dan dewasa 7-8 jam. Waktu tersebut itu sudah ideal sesuai dengan umur dan kebutuhan kesehatan. Mengapa untuk bayi dan anak-anak lebih banyak waktu untuk tidur, karena bayi dan anak-anak itu memperlukan waktu untuk pertumbuhan jadinya waktu tidur itu untuk masapertumbuhan.

Kutipan diatas itu manfaat dari tidur, tetapi tidur itu  juga sangat berbahaya. Orang yang tidur terlalu berlebihan bisa berakibat fatal dan memungkinkan menjadi penyakit. Disini beberapa penyakit yang mungkin akan berakibat jika Anda tidur berlebihan:
  1. Sakit kepala.
    Tidur terlalu lama memengaruhi neurotransmitter tertentu di otak, seperti serotinin. Akibatnya, seseorang yang tidur berlebihan akan mengalami sakit kepala karena tidak seimbangnya zat kimia otak.
  2. Lesu dan mengantuk.
    Berlebihan dalam tidur justru akan membuat badan tidak fit. Selain itu, pikiran menjadi grogi saat bangun dan menimbulkan kantung mata.
  3. Resiko kematian.
    Banyak studi mengatakan orang yang terbiasa tidur lebih dari 9 jam setiap malam meningkatkan risiko kematian dibanding yang tidur 7-8 jam.
  4. Diabetes.
    Sebuah studi menyebutkan, orang yang tidur malam lebih dari 9 jam setiap hari, 50 persen lebih tinggi untuk mengalami diabetes dibanding mereka yang tidur tujuh jam di waktu malam.
  5. Sakit jantung.
    Dalam studi terhadap 72 ribu wanita ditemukan, mereka yang tidur lebih dari 9 jam setiap malam berisiko 38 persen lebih tinggi untuk mendapatkan penyakit jantung koroner dibanding yang tidur maksimal 8 jam.
  6. Obesitas.
    Orang yang tidur 9-10 jam setiap malam, 21 persen lebih mungkin mengalami obesitas. Jika tidur berlebihan itu dilakukan dengan rutin, obesitas bisa terjadi dalam jangka enam tahun sekali pun sudah mengatur cara makan atau berolahraga. Demikian menurut sebuah studi.
  7. Sakit punggung. 
    Tidur berlebihan membuat punggung mengalami tekanan terlalu besar sehingga menyebabkan sakit punggung.
  8. Depresi.
    Sama seperti orang kekurangan tidur, kelebihan juga menyebabkan depresi dalam jangka panjang.
Ternyata tidur berlebihan itu juga berbahaya buat kesehatan. Kurang tidur jga sangat berbahaya juga. Untuk itu Anda harus bisa mengatur pola tidur Anda supaya tidak terjadi penyakit dan ganguan pada tubuh anda.Tidur itu juga termasuk diet yang sangat bagus . Mulai sekarang cintai kesehatan Anda.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Cara Menghilangkan Rasa Ngantuk

Ada orang yang tak bisa tidur atau insomnia, ada juga orang yang terlalu banyak tidur (hipersomnia). Anehkan? Minggu lalu kita ttelah membahas cara mengatasi insomnia atau susah tidur, kali ini kita akan membahas tentang hipersomnia atau seseorang yang memiliki rasa ngantuk berlebihan.


Rata-rata penderita rasa kantuk berlebihan biasanya disebabkan oleh pola tidur yang salah atau tidak tepat, seperti bergadang, terlalu lelah, kebosanan atau bahkan karena bawaan. Nah, untuk anda yang biasa mengalami rasa kantuk berlebihan yang membuat anda heran dan sebal karena rasa kantuk anda tersebut, kali ini kita akan membagikan andacara menghilangkan ngantuk tersebut, simak tips-tips berikut ini:

Tidur Cukup
Inilah adalah penyebab utama kenapa anda merasa selalu mengantuk, bahkan boleh dikatakan super ngantuk. Usahakanlah untuk tidur 8 jam sehari, dan biasakan untuk tidur pada jam 9 malam, karena waktu tersebut merupakan waktu paling optimal untuk tidur dikarenakan. Selain dapat membuat rasa kantuk anda hilang, tidur cukup menurut penelitian juga dapat menghilangkan berbagai penyakit lainnya seperti stres, darah tinggi dan lainnya.

Minum Kopi atau Teh
Teh ataupun terbukti dapat menghilangkan kantuk karena mengandu zat kafein yang dapat menstimulus otak anda kembali segar. Tapi ingat, jangan terlalu banyak meminum kopi karena terlalu banyak minum kopi dapat berimplikasi ke berbagai macam penyakit lainnya, terutama lambung.

Minum Segelas Air Putih
Ini dapat membuat anda segar kembali karena cairan dalam tubuh anda kembali normal. Usahakan untuk minum air putih murni 8 gelas perhari.

Cuci Muka
Ini juga salah satu cara yang paling efektif dan mungkin anda juga sering melakukannya. Untuk lebih efektif lagi, cobalah mencuci muka anda dengan air dingin.

Tarik Nafas
Menurut penelitian, ketika anda menguap berarti kadar oksigen dalam otak anda sedang berkurang. Karena meguap juga merupakan salah satu ciri anda sedang mengantuk. Untuk mengatasinya, coballah tarik nafas dalam-dalam tahan sekitar 5 detik kemudian hembuskan selama 5 detik, lakukan ini beberapa kali sampai membuat anda merasa segar kembali.

Istirahat Sejenak
Ketika anda sedang bekerja atau belajar, cobalah untuk beristirahat sejenak. Cara yang paling dengan beristirahat adalah melakukan senam-senam pemanasan seperti meregangkan tangan, kaki, pinggang, ataupun menggoyang-goyangkan kepala anda.

Usahakan Ruang Terang
Ketika ruangan kerja atau belajar anda terang, otak anda akan merespon lebih dan membuat mata anda tak merasa mnegantuk. Untuk itu, usahakan meja kerja atau belajar anda dekat dengan sumber cahaya seperti kaca ataupun lampu.

Mengobrol
Ketika anda sedang mengobrol, otak anda akan merasa lebih segar karena telah melakukan kegiatan dalam pikiran anda. Tapi jangan sampai mengobrol didepan Si Bos atau Guru anda, bisa-bisa anda malah dimarahi.

Olahraga
Dengan berolahraga anda akan merasa lebih segar serta membuat tidur anda dimalam hari lebih nyenyak. Tak hanya itu, berbagai macam penyakitpun akan menjauh dari diri anda.

Tidur
Saya tidak bercanda loh, inilah cara paling ampuh dan super ampuh untuk mngilangkan rasa ngantuk anda. Cobalah jika tak percaya, karena ketika anda mengantuk berarti otak anda menyuruh anda untuk tidur. Sehingga cara paling efektif adalah dengan tidur. Tapi, ada tapinya yaitu jangan tidur ketika anda sedang bekerja atau belajar. Tapi tidurlah yang teratur dimalam hari.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

9 Cara Mengurai Lemak Di Perut


1. Jangan Pernah Lewatkan Sarapan
Jika Anda tidak makan berjam-jam setelah bangun tidur di pagi hari, tubuh akan merasa sangat lapar. Mengawali hari dengan perut kosong akan memperlambat metabolisme tubuh, sehingga pembakaran kalori pun jadi lebih lambat. Seseorang harusnya memenuhi minimal 25% dari kebutuhan energi hariannya. Para ahli nutrisi percaya bahwa sarapan menjadi salah satu solusi untuk mendapatkan tubuh langsing. Jadi, sempatkanlah sarapan yang mengandung karbohidrat dan protein, seperti bubur ayam, roti dengan butter atau bubur jagung dengan telur.

2. Kontrol Asupan Makanan
Perbanyak konsumsi makanan yang 'membakar lemak' seperti nasi merah, sayur, buah segar, susu skim, telur putih dan ikan. Hindari makanan tinggi kalori, di antaranya pizza, burger, gorengan, roti, daging berlemak dan produk yang mengandung banyak gula.

3. Makan dengan Perlahan
Perut akan lebih mudah menerima makanan yang sudah dicerna dalam mulut dengan baik. Kebiasaan mengunyah makanan dengan perlahan, kecil kemungkinannya 'menimbun' berat berlebih. Otak menerima sinyal bahwa perut sudah kenyang, 20 menit setelah kita memulai makan. Karena itu dengan mengunyah lebih lama (kurang lebih 30 kunyahan), akan mencegah Anda menyantap makanan ekstra dan tidak menambah kalori.

4. Lakukan Olahraga yang Efektif dan Efisien
Olahraga kardiovaskular, atau olahraga yang memacu denyut jantung, pernafasan dan pembuluh darah adalah salah satu cara efektif jika Anda ingin membakar kalori dan mengurangi lemak berlebih dari tubuh. Lari, aerobik, bersepeda dan berenang adalah beberapa contoh olahraga kardiovaskular yang bisa Anda lakukan.

5. Banyak Minum Air Putih
Manfaat air putih bagi tubuh sudah tidak perlu diragukan lagi. Tidak hanya bermanfaat membantu fungsi otak, ginjal, hati dan mempercepat metabolisme. Cukup minum air putih sebelum makan dapat membantu menurunkan berat badan karena bisa menekan nafsu makan.

6. Tidur yang Berkualitas
Tidur kurang dari 7-8 jam sehari akan menyulitkan tubuh mengumpulkan energi untuk beraktivitas, juga mencerna makanan. Sejumlah penelitian menunjukkan, orang yang mengalami lelah setiap hari, metobilsme tubuhnya akan menurun. Metabolisme merupakan proses mengubah nutrisi makanan dan kalori menjadi energi yang dibutuhkan tubuh untuk melakukan aktivitas. Metabolisme rendah, berarti kemampuan tubuh untuk membakar kalori juga lebih sedikit. Jadi, pastikan tidur Anda cukup dan berkualitas.

7. Berjalan Kaki ke Kantor
Jika Anda mengendarai mobil, parkirlah agak jauh dari pintu masuk kantor Anda. Begitu juga jika Anda naik kendaraan umum, berhentilah di tempat yang agak jauh. Berjalan juga termasuk kegiatan berolahraga. Lakukan aktivitas ini secara rutin sebagai pengganti olahraga Anda.

8. Kurangi Konsumsi Garam
Konsumsi garam yang berlebihan membuat tubuh menahan air. Hal ini bisa membuat area perut tampak buncit. Sebab itu, hindari atau kurangi makanan yang banyak mengandung garam, salah satunya fast food. Biasakan menyajikan makanan tanpa menggunakan garam. Anda bisa menggantinya dengan berbagai macam bumbu dapur (rempah-rempah) untuk memperkaya rasa masakan. Pilih juga bahan makanan yang 'netral', seperti daging ayam tanpa kulit, susu skim, buah dan sayuran segar.

9. Hindari Stres
Saat mengalami stres berat, seseorang cenderung memilih makanan manis atau yang membuat perasaan nyaman seperti permen, cookie atau cake cokelat. Sebanya, stres bisa melepas berbagai hormon yang bisa mengubah sistem metabolisme tubuh, salah satunya cortisol. Hormon ini mampu meningkatkan nafsu makan dan mendorong keinginan untuk mengonsumsi makanan manis dan berlemak. Jadi, sebisa mungkin segera atasi saat stres mulai mendera. Caranya bisa dengan olahraga, aromaterapi atau meditasi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Sejarah Candi Borobudur

Sejarah Candi Borobudur  - Borobudur adalah nama sebuah candi Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Lokasi candi adalah kurang lebih 100 km di sebelah barat daya Semarang, 86 km di sebelah barat Surakarta, dan 40 km di sebelah barat laut Yogyakarta. Setelah sebelumnya kita bahas tentang sejarah ka'bah dan sejarah manusia purba, nah sekarang kita bahas secara detail tentang sejarah candi borobudur.

Sebagai mantan dari tujuh keajaiban dunia, sejarah candi borobudur dibangun dengan menggunakan +/- 55.000 m3 batu. Tinggi bangunan ini sampai kepuncak adalah 42m, dengan lebar dasar 123 m. Tegak dan kokoh menjulang keangkasa dan merupakan bagian dari sejarah yang telah berumur 12 abad. Kapan pastinya candi ini didirikan tidak diketahui dengan pasti. Tidak adanya bukti-bukti tertulis menyebabkan Borobudur penuh kegelapan. 

Sejarah Candi Borobudur Secara Detail
Sejarah Candi Borobudur Secara Detail
Penentuan umur dilakukan dengan memperhatikan dasar corak bangunan candi dan ukir-ukirannya yang menunjukkan corak Jawa tengah abad 8 masehi. Sejak dibangun pada abad ke 8, sejarah borobudur timbul tenggelam. Setelah selesai dibangun, borobudur menjadi pusat penelitian dan pemngembangan agama budha. Para pemeluk agama ini, mengunjungi Borobudur untuk mempelajari agama budha. 

Sejarah Pembangunan Candi Borobudur

Diatas dikemukan sedikit kutipan tentang sejarah candi borobudur, dan berikut ini adalah penjelasan secara detail tentang candi borobudur dalam hal pembangunannya.

Tidak ditemukan bukti tertulis yang menjelaskan siapakah yang membangun Borobudur dan apa kegunaannya. Waktu pembangunannya diperkirakan berdasarkan perbandingan antara jenis aksara yang tertulis di kaki tertutup Karmawibhangga dengan jenis aksara yang lazim digunakan pada prasasti kerajaan abad ke-8 dan ke-9. Diperkirakan Borobudur dibangun sekitar tahun 800 masehi. Kurun waktu ini sesuai dengan kurun antara 760 dan 830 M, masa puncak kejayaan wangsa Syailendra di Jawa Tengah, yang kala itu dipengaruhi Kemaharajaan Sriwijaya.

Pembangunan Borobudur diperkirakan menghabiskan waktu 75 - 100 tahun lebih dan benar-benar dirampungkan pada masa pemerintahan raja Samaratungga pada tahun 825. Terdapat kesimpangsiuran fakta mengenai apakah raja yang berkuasa di Jawa kala itu beragama Hindu atau Buddha. Wangsa Sailendra diketahui sebagai penganut agama Buddha aliran Mahayana yang taat, akan tetapi melalui temuan prasasti Sojomerto menunjukkan bahwa mereka mungkin awalnya beragama Hindu Siwa.

Pada kurun waktu itulah dibangun berbagai candi Hindu dan Buddha di Dataran Kedu. Berdasarkan Prasasti Canggal, pada tahun 732 M, raja beragama Siwa Sanjaya memerintahkan pembangunan bangunan suci Shiwalingga yang dibangun di perbukitan Gunung Wukir, letaknya hanya 10 km (6.2 mil) sebelah timur dari Borobudur. Candi Buddha Borobudur dibangun pada kurun waktu yang hampir bersamaan dengan candi-candi di Dataran Prambanan, meskipun demikian Borobudur diperkirakan sudah rampung sekitar 825 M, dua puluh lima tahun lebih awal sebelum dimulainya pembangunan candi Siwa Prambanan sekitar tahun 850 M.

Pembangunan candi-candi Buddha - termasuk Borobudur - saat itu dimungkinkan karena pewaris Sanjaya, Rakai Panangkaran memberikan izin kepada umat Buddha untuk membangun candi. Bahkan untuk menunjukkan penghormatannya, Panangkaran menganugerahkan desa Kalasan kepada sangha (komunitas Buddha), untuk pemeliharaan dan pembiayaan Candi Kalasan yang dibangun untuk memuliakan Bodhisattwadewi Tara, sebagaimana disebutkan dalam Prasasti Kalasan berangka tahun 778 Masehi.

Petunjuk ini dipahami oleh para arkeolog, bahwa pada masyarakat Jawa kuno, agama tidak pernah menjadi masalah yang dapat menuai konflik, dengan dicontohkan raja penganut agama Hindu bisa saja menyokong dan mendanai pembangunan candi Buddha, demikian pula sebaliknya. Akan tetapi diduga terdapat persaingan antara dua wangsa kerajaan pada masa itu - wangsa Syailendra yang menganut Buddha dan wangsa Sanjaya yang memuja Siwa - yang kemudian wangsa Sanjaya memenangi pertempuran pada tahun 856 di perbukitan Ratu Boko.

Ketidakjelasan juga timbul mengenai candi Lara Jonggrang di Prambanan, candi megah yang dipercaya dibangun oleh sang pemenang Rakai Pikatan sebagai jawaban wangsa Sanjaya untuk menyaingi kemegahan Borobudur milik wangsa Syailendra, akan tetapi banyak pihak percaya bahwa terdapat suasana toleransi dan kebersamaan yang penuh kedamaian antara kedua wangsa ini yaitu pihak Sailendra juga terlibat dalam pembangunan Candi Siwa di Prambanan.

Tahapan pembangunan Borobudur

Sejarah Candi Borobudur Secara Detail
Candi Borobudur

Para ahli arkeologi menduga bahwa rancangan awal Candi Borobudur adalah stupa tunggal yang sangat besar memahkotai puncaknya. Diduga massa stupa raksasa yang luar biasa besar dan berat ini membahayakan tubuh dan kaki candi sehingga arsitek perancang Borobudur memutuskan untuk membongkar stupa raksasa ini dan diganti menjadi tiga barisan stupa kecil dan satu stupa induk seperti sekarang. Berikut adalah perkiraan tahapan pembangunan Borobudur:

1. Tahap pertama: Masa pembangunan Borobudur tidak diketahui pasti (diperkirakan kurun 750 dan 850 M). Borobudur dibangun di atas bukit alami, bagian atas bukit diratakan dan pelataran datar diperluas. Sesungguhnya Borobudur tidak seluruhnya terbuat dari batu andesit, bagian bukit tanah dipadatkan dan ditutup struktur batu sehingga menyerupai cangkang yang membungkus bukit tanah. Sisa bagian bukit ditutup struktur batu lapis demi lapis. Pada awalnya dibangun tata susun bertingkat. Sepertinya dirancang sebagai piramida berundak, tetapi kemudian diubah. Sebagai bukti ada tata susun yang dibongkar. Dibangun tiga undakan pertama yang menutup struktur asli piramida berundak.

2. Tahap kedua: Penambahan dua undakan persegi, pagar langkan dan satu undak melingkar yang diatasnya langsung dibangun stupa tunggal yang sangat besar.

3. Tahap ketiga: Terjadi perubahan rancang bangun, undak atas lingkaran dengan stupa tunggal induk besar dibongkar dan diganti tiga undak lingkaran. Stupa-stupa yang lebih kecil dibangun berbaris melingkar pada pelataran undak-undak ini dengan satu stupa induk yang besar di tengahnya. Karena alasan tertentu pondasi diperlebar, dibangun kaki tambahan yang membungkus kaki asli sekaligus menutup relief Karmawibhangga.

Para arkeolog menduga bahwa Borobudur semula dirancang berupa stupa tunggal yang sangat besar memahkotai batur-batur teras bujur sangkar. Akan tetapi stupa besar ini terlalu berat sehingga mendorong struktur bangunan condong bergeser keluar. Patut diingat bahwa inti Borobudur hanyalah bukit tanah sehingga tekanan pada bagian atas akan disebarkan ke sisi luar bagian bawahnya sehingga Borobudur terancam longsor dan runtuh.

Karena itulah diputuskan untuk membongkar stupa induk tunggal yang besar dan menggantikannya dengan teras-teras melingkar yang dihiasi deretan stupa kecil berterawang dan hanya satu stupa induk. Untuk menopang agar dinding candi tidak longsor maka ditambahkan struktur kaki tambahan yang membungkus kaki asli. Struktur ini adalah penguat dan berfungsi bagaikan ikat pinggang yang mengikat agar tubuh candi tidak ambrol dan runtuh keluar, sekaligus menyembunyikan relief Karmawibhangga pada bagian Kamadhatu.

4. Tahap keempat: Ada perubahan kecil seperti penyempurnaan relief, penambahan pagar langkan terluar, perubahan tangga dan pelengkung atas gawang pintu, serta pelebaran ujung kaki.

Suatu hal yang unik, bahwa sejarah candi borobudur ini ternyata memiliki arsitektur dengan format menarik atau terstruktur secara matematika. setiap bagain kaki, badan dan kepala candi selalu memiliki perbandingan 4:6:9. Penempatan-penempatan stupanya juga memiliki makna tersendiri, ditambah lagi adanya bagian relief yang diperkirakan berkatian dengan astronomi menjadikan borobudur memang merupakan bukti sejarah yang menarik untuk di amati. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

SEJARAH KOMPUTER

Sejarah komputer yang perlu untuk diketahui secara detail. Sejarah perkembangan komputer berawal dari penemuan seorang yang bernama Charles Babbage. Dia adalah seorang ilmuwan di dunia yang telah banyak memberikan kontribusi bagi kehidupan manusia, terutama perkembangan komputer.

Penemuan fenomenalnya yaitu Mesin penghitung (Difference Engine no.1) merupakan salah satu penemuan yang paling terkenal dalam sejarah perkembangan komputer dan merupakan kalkulator otomatis pertama sebagai cikal bakal kompuer. Penemuan tersebut menjadikan Charles Babbage sebagai penemu konpur dan dijuluki sebagai bapak komputer.

Berikut ini sejarah komputer dan perkembanganya:

1822: Charles Babbage mengemukakan idenya yaitu sebuah alat yang dapat membantu manusia dalam melakukan penghitungan pada tingkat kompleksitas yang tinggi dan rumit. Mesin buatanya yang belum selesai tersebut saat ini di musiumkan di Museum of Science London.

1937: Dr. John V Atanasoff dan Clifford Berry mulai membuat design komputer digital elektronis pertama. Mereka memberi nama mesin tersebut ABC (Atanasoff-Berry Computer). Kemampuan mesin ABC tersebut hanya sebatas menghitung tambah dan pengurangan.

1943: Pada Perang Dunia 2, Seorang ilmuwan Inggris yang bernama Alan Turing mendesain komputer elektronik yang dibuat khusus bagi tentara Inggris. Tujuan pembuatan komputer tersebut agar dapat digunakan untuk menembus kode pertahanan Jerman.

1944: Howard Hathaway Aiken (Amerika) membuat yang diberi nama Mark I. Merupakan sebuah komputer hitung digital pertama. Komputer tersebut memiliki luas 7,45 kaki x 50 kaki, dengan berat 35 ton. Mark I sudah dapat digunakan untuk menghitung probabilitas.

1945: Dr. John von Neumann menulis sebuah konsep penyimpanan data. Pada saat itu masih berupa ide.

1946: Dr. John W. Mauchly dan J. Presper Eckert, jr. membuat komputer skala besar yang pertama, nama komputer tersebut adalah ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Computer). Dunia juga beranggapan kedua orang ini sebagai penemu komputer digital.

sejarah komputer

ENIAC komputer memiliki berat 30 ton, terdiri dari 18.000 lampu tabung (transistor ukuran besar), dengan lebar 30 kaki x 50 kaki, memakai tenaga 160.000 watt. Saat pertamakali dioperasikan Pertama seluruh jaringan listrik di wilayah Philadelphia mendadak mati.

ENIAC sedikit lebih maju dibandingkan Mark I yang hanya dapat menghitung. ENIAC tidak hanya memiliki kemampuan menghitung, tambah, kurang, kali, bagi, tapi juga dapat diprogram untuk melakukan proses sederhana.

1951: The U.S. Bureau of Cencus menginstalasi komputer komersial pertama yang bernama  UNIVAC I (Universal Automatic Computer). UNIVAC I ini dikembangkan oleh Mauchly dan Eckert untuk Remington-Rand Corporation.

1947: William Shockley, John Bardeen, dan Walter Brattain merupakan penemu Transistor pertama di dunia. Semenjak ditemukanya transistor, ukuran komputer menjadi semakin kecil.

Demikian sejarah perkembangannya komputer  yang berasal dari dari berbagai sumber.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Sejarah Tawkwondo Indonesia

Tae kwon-do merupakan salah satu cabang seni olahraga bela diri yang berasal dari Korea Selatan.
Makna dari Taekwondo mempunyai arti yaitu :
Tae = kaki
Kwon = pukulan dengan tangan/tinju
Do  = sistem/cara/seni
Arti kesuluruhan Taekwondo adalah : seni beladiri yang menggunakan kaki dan tangan sebagai senjata beladiri untuk menaklukan lawannya.
Menurut sejarah Tae kwon-do berkembang sejak tahun 37M. Pada masa dinasti Kogooryo di Korea. Masyarakat menyebutnya dengan nama berbeda, yaitu Subak, Taekkyon, taeyon. Tae kwon-do kerap dijadikan pertunjukan acara ritual yang dilakukan oleh bangsa Korea, bela diri Tae kwon-do menjadi senjata bela diri andalan para ksatria. Sejarah panjang Korea pada dinasti Chosun kuno, kerajaan Shila, dan dinasti Koryo pada masa kejayaannya.
Pada saat Korea merdeka pada tahun 1945 rakyat Korea berusaha mengembangkan Taekwondo yang merupakan seni bela diri tradisional Korea, sehingga Taekwondo diterima dan berkembang pesat diseluruh dunia.
WTF adalah suatu badan Federasi Taekwondo Dunia yang resmi berdiri pada tanggal 28 Mei 1973 sebagai Presiden adalah Kim Un Yong bermarkas di Kukkiwon (Seoul) Korea Selatan. WTF program resmi pertahanan nasional kalangan Polisi dan tentara. WTF beranggotakan lebih dari 186 negara
Kejuaraan Dunia pertama kali diadakan oleh WTF pada tanggal 25-27 Mei 1973 di Seoul diikuti oleh 18 Negara.
Tae kwon-do aliran WTF berkembang di Indonesia pada tahun 1975 yang membawa aliran ini adalah Mauritsz Dominggus yang datang ke Indonesia pada tahun 1972 di Tanjung Priok, Jakarta Utara
Pada saat itu Tae kwon-do di Indonesia belum berkembang karena Bela Diri karate lebih dulu hadir di Indonesia seperti aliran Karate Shindoka beberapa pelatih diantaranya : Simon Kaihena – Jopi Yan Rainong – Hady Sugianto – William Giritz – Sukanda – Hasan Johan – Hendry Sanuri (Alm) - Drs. Rosid M. Siregar (Alm) – Mujiman (Alm) dan Harry Tomotala(Perguruan Karate PERKINO). Mereka tersebut bergabung dengan Mauritsz Dominggus berasal dari Ambon yang merupakan pemegang sabuk hitam Taekwondo yang belajar di Belanda dan membentuk perguruan dengan nama KATAEDO. Gabungan kata karate dan Tae kwon-do.
Pada tanggal 15 Juli 1974 atas saran Prof. Kim Ki Ha (Ketua Asosiasi Korea di Indonesia) KATAEDO di ganti nama Institut Tae kwon-do Indonesia (INTIDO). Pada saat itu Prof.Kim Ki Ha sebagai penasehat INTIDO dan atas saran beliaulah INTIDO dipertemukan dengan Duta Besar Korea Selatan dan beliau diutus ke Korea Selatan mengikuti sidang umum II WTF pada tanggal 27 Agustus 1975. Dan Prof.Kim Ki Ha memperjuangkan INTIDO untuk dapat diterima sebagai anggota WTF dan persyaratan WTF supaya INTIDO dirubah menjadi Federasi Taekwondo Indonesia (FTI) sebagai ketua umum Marsekal Muda (TNI) Sugiri.
Pada tanggal 17 juni 1976 FTI resmi menjadi anggota WTF ditandatangani oleh presiden WTF Kim Un Yong.
Pada tahun 1976 Indonesia mendatangkan pelatih dari Korea Selatan dalam rangka program peningkatan mutu dan prestasi Tae kwon-do Indonesia bernama Kim yeong Tae Dan V. Mantan juara kelas berat.
Seiring dengan berkembangnya Taekwondo di Indonesia ada 2 organisasi Taekwondo yaitu FTI (Federasi Taekwondo Indonesia) yang dipimpin oleh Marsekal Muda Sugiri dan PTI(Persatuan Taekwondo Indonesia) dipimpin oleh Leo Lapulisa.
FTI dan PTI pada tanggal 28 Maret 1981 menggelar sebuah pertemuan yang bertajuk MUSYARAH NASIONAL I, demi kemajuan Tae kwon-do Indonesia. MUNAS I tersebut melahirkan kesepakatan bersama untuk menyatukan kedua Organisasi tersebut ke dalam sebuah Organisasi Taekwondo yang sekarang kita kenal Pengurus Besar Taekwondo Indonesia(PBTI) yang diakui oleh WTF dan KONI, sebagai ketua umumnya Bapak Sarwo Edhie Wibowo dengan pelindung langsung dari ketua KONI Pusat Bapak Surono.
Pada tanggal 17 – 18 September 1984 sebagai Ketua umum Munas :
Ke – I : 1984 – 1988 Bapak Letjen TNI AD (Purn.) Sarwo Eddie Wibowo 
Ke – II  : 1988 – 1933 Bapak Letjen TNI AD (Purn.) Soeweno
Ke – III : 1993 – 1997 Bapak Letjen TNI Harsudiyono Hartas
Ke – IV  : 1997 – 2001 Bapak Letjen TNI Mar Suharto
  2001 – 2006
Ke – V  : 2006 – 2010Bapak Letjen TNI Erwin Sudjono
Tae Kwon-do sebagai cabang olah raga resmi di arena PON Ke XI tahun 1985 diselenggarakan di Jakarta
Tae kwon-do dipertandingkan di olimpiade tahun 1992 di Barcelona Spanyol sifatnya ekchibisi dan resminya sendiri pertama kalinya pada olimpiade di Atlanta AS tahun 1996.
Indonesia turut ambil bagian dalam pertandingan eksebisi, dan membawa pulang 4 buah medali, 3 perak, 1 perunggu.
<!--[if !supportLists]-->¨ <!--[endif]-->Medali perak disumbangkan 1) Susilowati, 2) Rahmi Kurnia, 3) Dire Richard
<!--[if !supportLists]-->¨ <!--[endif]-->Medali perunggu disumbangkan 1) Yefi Triaji

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0